Supaya tidak penat dan bosan, banyak orang yang memilih mengisi HP nya dengan beberapa jenis game. Tentunya hal ini tidak salah, tetapi jenis HP untuk game harus juga disesuaikan dengan berapa banyak serta kapasitas dari permainan yang dibutuhkan.
Saat ini sistem operasi android merupakan yang paling populer di dunia dimana banyaknya app dan game pada sistem mobile ini. Karena setiap orang memiliki kesukaan dan kebutuhan yang berbeda-beda, maka pemilihan jenis HP untuk game pada sistem tersebut tidak bisa disamakan.
Panduan Membeli HP Gaming
Sebelum anda memutuskan untuk membeli HP untuk bermain game yang akan anda gunakan, secara umum yang harus diperhatikan saat anda memilih-milih HP yang bagus adalah dari 2 segi atau aspek berikut.
1. Desain
Dari segi desain HP untuk game yang dipilih juga harus bersifat ergonomis. Artinya, secara fisik gadget ini nyaman digenggam. Mengapa desain ergonomis harus dipertimbangkan saat memilih HP untuk bermain game? Karena saat bermain seseorang akan memegang gadget tersebut dalam waktu yang lama sehingga lama–lama tangan berkeringat. Jika desainnya tidak mendukung maka bisa jadi HP tersebut akan jatuh dan dapat menyebabkan kerusakan apabila terus terjadi.
Masih dari segi desain fisik, sebaiknya pilih HP gaming dengan layar yang agak besar atau lebar. Hal ini sangat penting untuk mengurangi mata lelah akibat melihat layar yang terlalu kecil. Dulu, mungkin HP tidak membutuhkan layar yang besar karena hanya dilihat sebentar saja. Tetapi sekarang karena digunakan untuk main game baru dan ditatap selama berjam-jam maka akan lebih sehat untuk memilih layar yang besar.
2. Komponen
Untuk dapur pacu pendukung HP yang cocok dalam dunia game adalah prosesor atau CPU dan pengolah grafis (GPU). Semakin tinggi kualitas GPU-nya, maka akan semakin baik dalam menjalankan game-game pada HP tersebut, terutama game berkualitas HD yang membutuhkan GPU yang tinggi agar dapat menampilkan game dengan bagus
Tidak hanya itu, kapasitas RAM juga bisa mendukung prosesor. Dengan kecepatan prosesor yang tinggi maka keseruan bermain akan semakin tertunjang karena HP yang digunakan untuk game tidak akan berjalan lambat. Saat ini game-game terbaru baik itu di Android ataupun iOS membutuhkan RAM yang cukup besar untuk memainkannya agar tidak macet/lag saat menjalankannya.
Kapasitas RAM paling sedikit untuk HP gaming yang digunakan adalah 3 GB dengan prosesor clockspeed 2.0 GHz agar dapat menjalankan game HD dengan mulus. Jangan lupa pilih juga HP yang memiliki memori internal paling sedikt 32 GB sehingga dapat mengakomodasi segala bentuk file game tersebut seperti grafik, foto dan video yang membutuhkan penyimpanan yang besar
Jika seluruh komponen di atas sudah terpenuhi, alangkah sempurnanya jika HP untuk game yang anda miliki juga dilengkapi dengan kapasitas baterai yang tinggi, kurang lebih 4.000 mAh. Baterai yang mudah panas dan memiliki spesifikasi rendah akan sulit mendukung performa HP. Apalagi jika sedang dicharge, maka jalannya permainan game akan terasa tidak nyaman akibat HP panas. Tidak hanya itu, banyak juga resiko yang ditimbulkan apabila HP dioperasikan untuk main game apabila sedang diisi dayanya.
Ditambah lagi bermain game di HP pasti akan membuat baterai cepat habis sehingga HP yang memiliki baterai besar dapat dipastikan untuk digunakan dalam waktu yang lama dan anda tidak membutuhkan charging ditengah permainan yang sedang anda lakukan. Jadi sebaiknya pertimbangan tentang baterai ini benar-benar digarisbawahi. Selain itu, sebaiknya pilih juga HP untuk game yang memiliki fitur spesial sebagai pendukung pemiliknya dalam bermain game.
Rekomendasi 5 HP Untuk Game
Setelah anda memahami hal atau aspek apa saja yang harus anda perhatikan dalam memilih HP untuk game, maka kini kami sajikan rekomendasi HP gaming android yang bisa anda pilih untuk dijadikan sebagai media menjalankan permainan yang baik
1. Infinix Zero 5
Infinix Zero 5 sangat mumpuni sekali untuk digunakan sebagai HP untuk game kelas berat dimana mengusung layar Full HD 5,98 inci yang pastinya sangat enak digunakan untuk bermain game HD dengan kualitas yang jernih. Memiliki baterai berkapasitas 4.350 mAH yang besar sehingga pasti tahan lama saat digunakan bermain game di HP.
Untuk dapur pacu yang ada pada HP ini terlihat sangat baik digunakan sebagai HP untuk game HD dimana dibekali prosesor Octa-core atau 8 inti yaitu MediaTek Helio P25 MT6757 dengan clockspeed 2,6 GHz yang dipastikan memiliki kinerja yang sangat baik saat bermain game di HP.
Selain itu, RAM yang terdapat didalamnya sangat mumpuni yaitu 6 GB dan ditambah lagi dengan kapasitas memori internalnya yang terbilang sangat besar dengan pilihan 64 GB atau 128 GB sehingga dipastikan sangat bagus untuk anda miliki sebagai HP untuk game. Harga yang dibandrol untuk HP infinix Zero 5 yaitu sekitar 3 Juta-an saat ini
2. Asus Zenfone Zoom S
HP yang berhasil menyabet penghargaan Taiwan Excellence Award ini sangat baik digunakan sebagai HP gaming. Memiliki layar Full HD yang besar dengan bentang 5,5 inci sehingga anda akan nyaman saat menatap layar untuk bermain game.
Selain itu, baterainya sangat besar dengan kapasitas 5.000 mAH dijamin anda akan tenang bermain game di HP tanpa takut baterai cepat habis. Urusan jeroannyapun sangat baik dimana membawa prosesor Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625, Octa-core 2.0 GHz dengan kapasita RAM sampai dengan 3GB. Harga yang dibandrol saat ini untuk Asus Zenfone Zoom S adalah sekitar 4 Juta-an
3. Xiaomi Redmi Note 4
Xiaomi Redmi Note 4 memang sangat cocok digunakan untuk bermain game. Mengusung layar Full HD besar 5,5 inci yang membuatnya anda merasa nyaman saat menatap layar HP saat bermain game. Kapasitas baterai yang besar yaitu 4.100 mAH sangat baik untuk digunakan terus menerus saat bermain game tanpa khawatir harus dicharger ditengah jalannya permainan.
Urusan jeroannya terbilang sangat mumpuni sebagai HP untuk game dimana menggunakan prosesor Qualcomm seri MSM8953 Snapdragon 625 Octa core yang berkecepatan 2.0 GHz. Selain itu, didukung juga dengan kapasitas RAM berukuran mulai dari 2GB, 3GB, 4GB dan memori internal 32GB hingga 64GB sehingga anda pasti akan puas menggunakannya untuk bermain game. Untuk urusan harga terbilang cukup murah dimana saat ini HP Xiaomi Redmi Note 4 dibandrol dengan harga sekitar 2 Juta-an
4. Xiaomi Mi MAX 2
HP Xiaomi MI MAX 2 memiliki aspek yang baik untuk dijadikan sebagai HP untuk game dimana dari segi desain memiliki layar Full HD yang sangat besar yaitu 6,4 inci. Kapasitas baterai sangat besar yaitu 4.800 mAH sehingga dijamin anda akan main game di HP dengan nyaman.
Ditenagai oleh dapur pacu yang sangat baik yaitu Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 Octa-core 2.0 GHz dengan RAM 4GB dan kapasitas memori internal 32/64GB sehingga dapat menjalankan dan memasang banyak game-game berkualitas HD. Harga yang ditawarkan untuk Xiaomi Mi Max 2 adalah sekitar 3 Juta-an saat ini
5. Lenovo Vibe P2
HP untuk game lainnya yang bagus yaitu Lenovo P2. HP yang satu ini memiliki desain layar yang besar yaitu super amoled Full HD 5,5 inci. Selain itu, memiliki kapasitas baterai sangat besar yaitu 5.100 mAH sehingga dijamin anda tidak perlu sering mengisi daya baterai HP saat bermain game. Selain itu, Chipset yang digunakan adalah Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 Octa-core 2.0 GHz dan kapasitas memori internalnya 32/64 GB dengan RAM 3/4 GB. Harganya sekitar 4 juta-an
Silahkan anda perhatikan poin-poin utama dalam memilih HP untuk game agar anda tidak salah membelinya karena setiap orang pasti memiliki selera tersendiri dalam menentukan HP mana yang akan ia gunakan sebagai HP gaming. Mudah-mudahan ini bisa dijadikan referensi bagi anda yang sedang mencari HP yang akan digunakan untuk bermain game